Kontroversi gol pertama Juventus saat melawan Lazio

Gila Bola – Dalam laga antara Juventus vs Lazio, gol pertama tuan rumah menuai kontroversi dari pihak Lazio, pasalnya tampak bola sudah keluar dari garis lapangan dan seharusnya gol Dusan Vlahovic dianulir.

Pihak Lazio dan para penggemar Lazio mengatakan bahwa Weston McKennie tampak jelas gagal mengntrol bola hingga keluar dari garis lapangan dalam proses serangan yang berakhir dengan gol pembuka Juventus yang dicetak oleh Dusan Vlahovic.

McKennie kesulitan untuk mencegah bola melewati garis tepi lapangan sebelum umpan Manuel Locatelli disambut oleh Dusan Vlahovic dan sukses mencetak gol ke gawang Lazio.

Alhasil para pendukung Lazio memenuhi media sosial dengan protes bahwa gelandang asal Amerika Serikat tersebut gagal mencegah bola keluar lapangan dan oleh karena itu gol pertama Juventus seharusnya dianulir.

Seperti yang terlihat dalam gambar, memang sangat tipis, tetapi setidaknya sebagian kecil bola tampaknya masih berada di atas garis lapangan.

BACA JUGA:Zhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester United

Ini tidak jauh berbeda dengan masalah yang pernah terjadi pada gol timnas Jepang di Piala Dunia 2022 di Qatar, karena dari beberapa sudut pandang juga terlihat bola keluar lapangan.

Namun, saat itu FIFA membuktikan melalui video bahwa sudut kamera dapat menyesatkan ketika menyangkut bola melintasi garis.

Ada pemeriksaan VAR pada gol Juventus di ruang kendali VAR dan mereka mengesahkan gol Dusan Vlahovic tersebut.

Pada akhirnya Juventus unggul 3-1 atas Lazio dalam laga pekan ke-4 Liga Italia Serie A yang digelar di Juventus Arena pada Sabtu malam (16/9/2023). Juventus untuk sementara berada di puncak klasemen, namun masih bisa tergusur jika oleh salah satu diantara Inter Milan atau AC Milan.

Tautan sumber