Para Pemain Persebaya Usai Sebuah Laga

Gilabola.com – Persebaya Surabaya akan menjamu Persija Jakarta di pekan ke-22 Liga 1 Indonesia yang akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (9/12). Tim Bajol Ijo pun telah siapkan strategi khusus untuk hadapi tim ibukota tersebut.

Di laga itu Persebaya tak akan didampingi sang pelatih, Uston Nawawi, yang harus ikuti kursus lisensi AFC Pro hingga 13 Desember 2023. Sebagai gantinya, Persebaya akan didampingi pelatih fisik, Muhammad Alimudin.

Namun, walaupun tak bisa didampingi Uston, Alimudin mengaku timnya tetap siap mengamankan tiga poin di kandang sendiri, apalagi dalam laga klasik melawan Persija. Di samping itu, skuad Bajol Ijo pun bertekad meraih kemenangan karena belum pernah menang di enam pertandingan sebelumnya.

Menurut Alimudin, tim kepelatihan melihat kondisi tim baik-baik saja sejak sesi latihan pekan lalu. Belum lagi dengan keberhasilan tim amankan satu poin di kandang RANS Nusantara pekan lalu. Menurutnya, tambahan satu poin cukup untuk menambah motivasi tim agar bermain lebih bagus.

Di samping itu, menurutnya, Uston juga telah mengingatkan agar timnya optimistis dalam bertanding, bagaimanapun situasinya.

BACA JUGA:Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Peter Schmeichel Kisahkan Beratnya Pendidikan Militer Era Alex Ferguson di Manchester UnitedTimnas Indonesia Tanpa Maarten Paes Hadapi Bahrain

Siap Amankan Tiga Poin, Ini Trik Jitunya!

Menurut Alimudin, timnya siap amankan tiga poin di kandang sendiri. Poin sempurna ini tentunya akan memberi kebahagiaan tersebut, karena Persebaya sudah lama tak bermain di kandang.

Trik jitunya, Persebaya memilih untuk lebih mematangkan latihan taktik sebagai upaya amankan tiga penuh di kandang sendiri, meskipun mereka tetap perbaiki aspek lainnya, seperti teknis, pertahanan, transisi dan juga masalah fisik. Demikian dilansir dari situs resmi Liga Indonesia Baru.

Persebaya sebelumnya hanya berhasil amankan satu poin setelah bermain imbang 0-0 melawan RANS. Hasilnya, tambahan satu poin tak mampu mendongkrak posisi skuad Bajol Ijo untuk berada di posisi yang lebih baik di papan klasemen. Saat ini, Persebaya masih tertahan di urutan ke-14 dengan koleksi 23 poin.

Persebaya dan Persija Jakarta Sama-sama Kehilangan Pemain Akibat Cedera

Sayangnya, Persebaya tak akan diperkuat Dusan Stevanovic di laga melawan Persija, setelah pemain ini cedera saat mereka tandang ke markas RANS.

Dusan bahkan diperkirakan bisa absen selama tiga hingga empat pekan, serta absen di laga melawan Persija Jakarta, Persis Solo dan Persikabo 1973.

Sedangkan Persija Jakarta, mereka juga dipastikan akan bertanding tanpa striker asing yang baru dipinjam tim Macan Kemayoran dari Arema FC, Gustavo Almeida. Pemain asal Brasil inipun harus absen selama dua hingga tiga pekan akibat cedera.

Tautan sumber