Gila Bola – AS Roma inginkan tanda tangan Marcel Sabitzer. Namun klub Liga Italia untuk mendatangkan sang pemain di bursa transfer musim panas menjadi rumit.
Diketahui, klub berjuluk Giallorossi sudah mendatangkan Houssem Aouar dengan status bebas transfer di musim panas ini untuk memperkuat lini tengah. Namun Jose Mourinho memerlukan tambahan.
Kini diberitakan AS Roma membidik Marcel Sabitzer. Gelandang Bayern Munchen itu mau dikeluarkan klub papan atas Liga Italia di bursa transfer musim panas ini.
Rumit
Diberitakan Gianluca Di Marzio, bahwa upaya AS Roma untuk mengamankan tanda tangan Marcel Sabitzer menemukan hambatan.
Laporan itu menjelaskan masalah pertama, karena Sabitzer masih ingin memperjuangkan tempatnya di Bayern Munchen. Sang pemain bertekad untuk mengesankan Thomas Tuchel usai menjalani masa pinjaman dari Manchester United.
BACA JUGA:Vincent Kompany Gigih Membela Diri Usai Bayern Munchen KalahZhejiang FC vs Persib Bandung: Duel Dua Tim Dengan Target Menang!Lihat Video Viral Ini! Bek Real Madrid Antonio Rudiger Main Judo, Harusnya Kartu Merah!Kemudian masalah kedua, kubu Bayern Munchen ingin menjual Marcel Sabitzer langsung secara permanen. Diketahui, klub Liga Italia ingin memboyongnya dengan status pinjaman dulu dan baru dipermanenkan. Tapi ditolak oleh Die Roten dan situasi ini menghadirkan kesulitan bagi AS Roma.
Alasan Ingin Rekrut Marcel Sabitzer
AS Roma ingin mendatangkan Marcel Sabitzer untuk memperkuat lini tengah mereka. Kemudian kedatangannya diharapkan bisa menambah kreativitas.
Klub Liga Italia menilai Marcel Sabitzer memiliki kelebihan sebagai seorang gelandang. Sang pemain memiliki kehebatan teknis, visi bermain, dan punya naluri tinggi untuk mencetak gol. Dengan demikian, menjadi prospek menarik bagi Giallorossi.
Gelandang serbabisa itu tampil dalam 18 laga saat dipinjamkan ke Manchester United. Selama berada di Old Trafford, pemain sepak bola Austria mencetak tiga gol, dua di antaranya tercipta di Liga Europa. Sayangnya, Marcel Sabitzer tak bisa bermain banyak karena cedera meniskus.
Opsi Lain AS Roma
Negosiasi AS Roma dan Bayern Munchen tentu saja akan menarik di bursa transfer musim panas, karena kedua tim mencari kesepakatan yang menguntungkan.
Jika gagal mendatangkan Marcel Sabitzer, klub Liga Italia masih bisa mengalihkan perhatian ke pemain lain seperti Scott McTominay dan Renato Sanches.
Manchester United jelas bersedia melepas McTominay karena butuh dana segar, sedangkan Renato Sanches ingin bermain reguler usai kesulitan di PSG.